Sabtu, 01 November 2008

BMW Temukan Kelemahan F1.08

entry-content'>


SAO PAULO - Direktur olahraga BMW Sauber, Mario Theissen, sudah mengetahui kekurangan mobil F1.08, kelemahan yang membuat mereka tak mampu bersaing menghadapi Ferrari dan McLaren.

Kelemahan BMW terletak pada keterlambatan mereka menambah daya pacu F1.08 di paruh kedua kejuaraan dunia F1. Imbasnya, BMW keteteran.

Dr. Theissen yang terkenal supercerdas tak mau mengulangi kesalahan yang sama. Musim depan, BMW akan lebih siap menutup kekurangan mereka.

"Kami sekarang tengah berada pada tahap proses menganalisanya," sahut Theissen tentang isu pengembangan mobil mereka.

"Kami akan melakukannya sama persis dengan yang sudah kami lakukan di awal tahun ini, ketika performa mobil tidak begitu memuaskan," lanjut dia.

"Saya yakin kami dapat mengatasi itu semua guna meningkatkan pengembangan lagi. Tahun lalu sudah bagus dalam artian pengembangan saat musim balap berjalan, jadi tidak ada alasan kenapa kami tidak dapat melakukannya lagi," yakin Theissen.

Tidak ada komentar: